Recruitment Mapping:
Strategi Untuk Mendapatkan Karyawan Yang Tepat
Ukuran keberhasilan rekrutmen dalam perusahaan adalah kecocokan karyawan yang direkrut dengan posisinya. Banyak perusahaan merasakan hasil yang dilakukan masih kurang efektif. Perekrutan yang kurang efektif pada akhirnya akan mengakibatkan turnover karyawan yang tinggi, penurunan prestasi, dan penurunan motivasi karyawan.
Beberapa tanda yang dihasilkan dari rekrutmen yang kurang efektif, misalnya:
- Karyawan yang direkrut tidak dapat berprestasi dengan baik.
- Karyawan tidak termotivasi dalam menjalankan tugasnya.
- Konflik antara karyawan dengan tim atau atasannya.
Pelaksanaan workshop:
- Tanggal : Kamis, 16 Agustus 2018
- Pukul : 14.30 – 16.00
- Tempat : PT. BSC Indonesia
Palma One, 8th Floor, Suite 806
Jl. H.R. Rasuna Said Kav.X2, No.4
Jakarta, 12950
Profil pembicara: Erwin Soehendra
Erwin Soehendra adalah pendiri dan CEO dari Business Solution Consulting (BSC). Pria lulusan dari California State University di Los Angeles, Amerika Serikat ini memulai karirnya di Deloitte. Pada tahun 1996, beliau melanjutkan passion-nya di bidang IT dan People & Culture dengan mendirikan BSC Indonesia, dengan visi utamanya yakni membantu perusahaan-perusahaan mengembangkan bisnisnya melalui teknologi informasi. Saat ini, dibawah pimpinan beliau, BSC mengembangkan operasinya di Sydney, Australia. Erwin Soehendra memiliki akreditasi dalam DISC Behavioral Model dan Emotional Intelligence.