Terkadang Uang Bukanlah Sebuah Motivasi Terbaik Karyawan
Disaat itulah, dimana semua pemimpin bekerja melalui ritual perusahaan yang mengharuskan penilaian performa dan akan bertemu secara individu dengan setiap karyawan di bulan Januari untuk membahas mengenai pencapaian mereka di tahun 2016.
Tetapi ketika biaya tidak bertambah untuk tahun 2017, apa yang Anda lakukan untuk memotivasi tim Anda (dan untuk memotivasi diri Anda sendiri)? Cobalah 6 tips berikut ini:
1. Bantu karyawan mengembangkan karir mereka
Bekerjalah dengan setiap karyawan untuk membuat rencana pengembangan diri mereka. Dukung tim Anda dengan pelatihan berkelanjutan dan bimbingan untuk membantu setiap orang meningkatkan bakat mereka dan memperluas atau mendalami pengalaman kerja mereka. Sediakan dukungan untuk setiap karyawan seiring mereka belajar, bertumbuh, dan mengembangkan karir mereka.
2. Perkuat tim Anda
Pada umumnya, orang berkeinginan untuk sukses dan mereka ingin melanjutkan untuk belajar dan bertumbuh, maka dari itu sediakanlah peluang bagi mereka untuk melakukan hal tersebut. Delegasikan pekerjaan yang menantang dan bermakna, lalu berikan mereka kebebasan untuk membuat keputusan dan penerapan perubahan.
3. Jelaskan strategi dan tujuan yang menarik perhatian
Definisikan secara jelas mengenai visi, misi dan strategi, serta tujuan dan sasaran utama dari setiap karyawan – dan masukkan karyawan Anda dalam perkembangan ini. Pastikan karyawan Anda mengerti peran mereka dalam menyukseskan kelompok dan organisasi tersebut.
4. Jadilah panutan
Bertindaklah seperti seorang panutan dengan membantu karyawan-karyawan untuk mengetahui apa bakat mereka dalam bekerja, lalu sediakan mereka tugas-tugas yang berkaitan dengan bidang mereka.
5. Perkuatlah dengan penghargaan dan pengakuan
Jika memungkinkan, gunakanlah kenaikan gaji, uang tambahan di luar gaji, atau bentuk motivasi lainnya – seperti pembayaran untuk pelatihan – untuk menghargai dan mendukung para pekerja yang mempunyai performa tinggi dalam tim Anda. Carilah cara-cara kreatif untuk mengakui pekerjaan besar, tetapi jangan melupakan hal-hal sederhana, seperti pujian untuk pekerjaan yang telah diselesaikan dengan baik.
6. Tidak ada biaya untuk fasilitas tambahan?
Mintalah bantuan dari semua tim untuk menghasilkan ide-ide bermanfaat yang tidak membutuhkan banyak biaya. Hal ini dapat termasuk pengakuan di hadapan rekan kerja atau di dalam perusahaan, penerimaan oleh program pelatihan dalam negeri atau bahkan dinamai sebagai ketua dari sebuah proyek besar.
Walapun itu akan lebih mudah untuk memotivasi orang disaat biaya bukanlah suatu masalah, terkadang saya berpikir bahwa ada segi positif dari tidak mempunyai biaya besar untuk fasilitas tambahan.
Hal itu dapat menjadi alasan untuk mendorong manajer untuk mengambil waktu dalam mengerti hal penting untuk setiap karyawan dan bagaimana setiap karyawan dapat dihargai lalu mengizinkan manajer untuk memberikan motivasi dan penghargaan. Seperti sebuah pepatah mengatakan, terkadang hal terbaik dalam hidup adalah gratis (atau tidak membutuhkan biaya besar).
forwardHR merupakan software terintegrasi yang dirancang khusus oleh BSC secara fleksibel untuk memenuhi kebutuhan HR di setiap perusahaan.
Jika Anda ingin mendiskusikan kebutuhan software HRIS di perusahaan Anda, BSC dapat membantu Anda. Hubungi kami melalui form dibawah dan jelaskan kebutuhan Anda saat ini. Kami siap membantu.
Interested?
Get in touch with us today and find out how we can help you make significant improvements.