Memilih Software ERP yang Tepat Menurut Kelasnya
Bagi yang pernah melakukan riset software ERP, Anda akan mendapatkan banyak pilihan. Coba saja cari di google software ERP Indonesia, akan bermunculan banyak nama-nama software yang sebagian belum pernah Anda dengar.
Pemilihan software yang tepat perlu dilakukan dengan menyiapkan kriteria kebutuhan perusahaan Anda lebih dahulu, yang akan dimuat dalam artikel kami selanjutnya. Namun sebelum masuk ke pembuatan kriteria kebutuhan software, ada baiknya kita tahu software ERP berdasarkan kelasnya atau size nya.
Software ERP yang baik harus memiliki modul yang lengkap untuk menjalankan semua fungsi perusahaan, dari mulai pembelian, penjualan, manajemen gudang, proses produksi, sampai ke pengelolaan keuangan. Fitur yang lengkap juga dibutuhkan seperti misalnya kemampuan menyimpan banyak mata uang (multi currency).
Namun software ERP dengan modul yang fitur yang lengkap, belum tentu cocok dengan perusahaan anda. Size atau kelas dari software ERP dapat menjadi faktor yang menentukan.
Suatu software yang dibuat untuk perusahaan besar dengan semua fitur yang lengkap, tidak akan cocok untuk digunakan oleh perusahaan yang kecil karena kompleksitas penggunaannya yang berbeda. Selain itu, perusahaan besar memiliki banyak departemen yang akan menggunakan modul yang berbeda dalam suatu software ERP. Sedangkan dalam perusahaan kecil, hanya 1 atau 2 orang yang mengurus software tersebut.
Berikut ini beberapa contoh software ERP berdasarkan kelasnya (tier).
Tier 1 ERP software (large business):
- SAP
- Oracle
Tier 2 ERP software (midsize business):
- Microsoft Dynamix AX / NAV
- Syspro
- Infor
- QAD (MfgPro)
- Sage X3 / 300
- Odoo / forwardERP
Di pasar lokal Indonesia, ada beberapa software yang telah disesuaikan sehingga lebih tepat untuk digunakan oleh perusahaan di Indonesia, contohnya forwardERP. Dengan tambahan modul lokal seperti giro mundur, integrasi e-faktur, forwardERP menjadi solusi Tier 2 dan Tier 3 untuk perusahaan di Indonesia.
Ketika Anda membutuhkan software ERP untuk perusahaan anda, pastikan anda mengidentifikasikan dulu kandidat software ERP berdasarkan kelasnya. Dengan demikian pemilihan software ERP akan lebih efektif.
Jika Anda ingin mendiskusikan kebutuhan software ERP di perusahaan Anda, BSC dapat membantu Anda. Hubungi kami melalui form dibawah dan jelaskan kebutuhan Anda saat ini. Kami siap membantu.
Interested?
Get in touch with us today and find out how we can help you make significant improvement.